8.10.11

The moment i hate.

Momen ini adalah momen yang paling menyebalkan, momen yang paling saya benci, namun pasti pernah terjadi pada setiap orang. Ya, momen sedih. Setiap orang pasti pernah merasakan ini. Termasuk saya. termasuk anda. Termasuk orang-orang yang saya sayangi. Setiap orang punya cara yang berbeda-beda dalam menghadapinya. Saya pribadi, termasuk orang yang gampang meneteskan air mata (iya cengeng), jadi jika saya merasa berat menghadapi masalah yang membuat saya sedih, saya menangis. Setelah itu, baru deh cari pelampiasan lain, misalnya jalan-jalan, atau refreshing apa lah. Terus cerita sama pacar atau sahabat. Begitulah cara saya menyikapinya, mungkin ada yang sama, dan banyak juga yang berbeda. But its not a big deal. Every person has their own life, and its different with the others. Begitu pula jalan hidup dan cara mereka menyikapinya.

Melalui kesedihan sendiri memang berat... Tapi ada hal yang lebih berat bagi saya, yakni melihat orang yang saya sayangi sedih dan menderita. Kenapa? Karena beban yang saya tanggung, beban yang saya alami jadi berkali-kali lipat. Pertama, kesedihan orang tersebut adalah kesedihan saya juga. Meskipun hal itu tidak menimpa saya, tapi saya turt merasakannya. Kedua, saya benci melihat mereka tersakiti dan menangis karena masalah mereka. Seandainya saya bisa membantu... Tapi itulah masalah saya yang ketiga. Saya tak tau, saya seringkali bingung dalam menghadapi mereka. Saya sering terbawa oleh emosi dan perasaan sendiri, saya takut salah jika saya mengambil suatu sikap dan tindakan dalam meresponnya. Saya takut mereka malah akan semakin terluka, akan semakin mengingat hal yang membuat mereka sedih. Tapi tidak semua orang bisa dialihkan perhatiannya akan masalah mereka itu... Intinya tiap orang berbeda. Entah apa saya yang belum begitu mengenal mereka, atau memang saya terlalu payah untuk memahami... Tapi sebenarnya, saya sangat peduli :(

No comments:

Post a Comment

Drop some words :)